Angkut 52 Orang, KM Nusa Kenari Tenggelam di Perairan Alor

MAUMERE (aksi.id) - Tim Pencarian dan Pertolongan (SAR) berhasil menyelamatkan 45 dari 52 penumpang Kapal Motor (KM) Nusa Kenari 02 yang tenggelam di Tanjung Margeta, Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur, Sabtu.
"Jumlah penumpang Kapal Motor Nusa Kenari sebanyak 52 orang, sedangkan yang berhasil diselamatkan dalam peristiwa ini sebanyak 45 orang," kata petugas SAR Alor, Hamka, ketika dihubungi ANTARA dari Kupang, Sabtu.
Dua penumpang kapal tersebut sebelumnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Tim SAR gabungan yang meliputi aparat Kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Syahbandar Kalabahi, serta pemerintah daerah, menurut dia, masih melanjutkan upaya untuk menemukan lima penumpang KM Nusa Kenari yang belum ditemukan.
"Kami masih melakukan pencarian terhadap lima korban yang belum ditemukan itu. Pencarian masih difokuskan di lokasi kejadian," kata Hamka.
Ia mengatakan KM Nusa Kenari 02 yang dinakhodai oleh Piterson P (30) mengalami kecelakaan dalam perjalanan dari Kalabahi menuju Pureman.
Menurut dia, angin kencang meliputi perairan di Tanjung Margeta, sekitar 30 mil laut dari Kota Kalabahi, yang arusnya sangat kuat dan gelombangnya cukup tinggi.
Sementara iru, Kepala Basarnas Maumere, I Putu Putu Sudayana menjelaskan, Basarnas Maumere baru menerima laporan mengenai musibah itu pada Pukul 08.20 WITA, dan pada pukul 08.32 WITA atau 12 menit kemudian, tim sudah bergerak menuju lokasi tenggelamnya kapal.
Pada 09.22 WITA SAR Alor sudah berada di lokasi kejadian untuk mencari sasaran.
Dia sendiri belum bisa memastikan jumlah ABK dalam kapal motor tersebut karena kapal berangkat tanpa mendapat izin dari KSOP Alor sehingga tidak diketahui berapa penumpang dan ABK.
"Jumlah penumpang persis dan ABK, kami baru bisa peroleh setelah meminta keterangan dari ABK yang selamat," katanya menambahkan.
Sementara itu, Kapolres Alor AKBP Patar Silalahi mengatakan, penyebab tenggelamnya kapal tersebut akibat cuaca buruk.
"Perkiraan sementara, akibat cuaca buruk sehingga menyebabkan ombak besar dan menenggelamkan KM Nusa Kenari 02," ungkap Silalahi
(Lia/sumber: antaranews.com/cnnindonesia.com dan kompas.com)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- Tindak Tegas Aksi Vandalisme, KAI Commuter Bertindak Cepat Amankan Pelaku Pelemparan
- Operasi Patuh 2025: Fokus Edukasi dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Jalur Bogor Masih Rekor Penumpang Terbanyak Pengguna CommuterLine
- PT Patra Drilling Contractor Gelar Culture Day Vol. 1, Wujudkan Lingkungan Kerja Sehat dan Kolaboratif
- Dukung Pelestarian Lingkungan, KAI Commuter Tegaskan Komitmen Hadirkan Transportasi Yang Ramah Lingkungan
- Mantap, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Raih Penghargaan Bergengsi dalam Rakernis Perencanaan Polda Metro Jaya 2025
- Polda Metro Jaya Buru DPO Penipuan Data COD Ninja Xpress, Dua Pelaku Sudah Ditangkap
