Warga Bekasi dan Cibubur Bisa Rasakan Naik LRT Dua Tahun Lagi

JAKARTA (Aksi.id) – Dua tahun lagi, warga Bekasi dan Cibubur terhubung dengan moda transportasi light rail transit (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodetabek).
Corporate Secretary PT Adhi Karya Ki Syahgolang Permata mengatakan moda transportasi LRT Jabodebek tahap 1 akan beroperasi pada tahun 2021.
“Hanya tahap 1 yakni lintas layanan Cibubur-Cawang, Bekasi Timur-Cawang, dan Cawang-Dukuh Atas,” ujar Ki Syahgolang.
Adapun transportasi berbasis rel ini terdiri atas tiga relasi, yakni Cawang-Cibubur, Cawang-Bekasi Timur, dan Cawang-Kuningan-Dukuh Atas, dengan biaya Rp 513,79 miliar per kilometer.
Sementara progres pembangunan saat ini sudah mencapai 63,019 persen. Mengutip situs LRT Jabodebek, persentase kemajuan pembangunan terlihat dari Lintas pelayanan 1 yang meliputi Cawang sampai Cibubur yang sudah mencapai 82,69 persen. Pada bulan lalu, progres konstruksi mencapai 81,69 persen.
Selain itu, progres pembangunan lintas Cawang hingga Dukuh Atas pada bulan lalu mencapai 50,72 persen. Sedangkan bulan ini mencapai 51.902 persen.
Kemudian kemajuan pembangunan lintas Cawang sampai ke Bekasi Timur tercatat mencapai 57,053 persen dari bulan sebelumnya yang mencapai 56,01 persen.
“Pengerjaan kami target selesai Juli 2020. Lalu, perlu enam bulan uji coba sehingga beroperasi efektif di 2021,” ujar Ki Syahgolang.
Untuk diketahui, proyek infrastruktur transportasi ini diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 65 tahun 2016 Tentang Percepatan Penyelenggaraan Kereta Api Ringan/Light Rail Transit Terintegrasi di Wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Dan Bekasi.
Anggaran pembangunan LRT Jabodebek yang dikerjakan PT Adhi Karya (Persero) Tbk tahap pertama sepanjang 44,43 kilometer ini mencapai Rp 22,82 triliun. Angka tersebut termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 10 persen.(dan/kompas.com/adinda)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Mulai 1 Juli 2025, CommuterLine Basoetta hanya 39 Menit ke Bandara Soekarno-Hatta, Tambah 70 Perjalanan Per Hari
- KAI Services Akan Tata Perparkiran di Stasiun Cikampek
- Insiden KRL dan Truk di Tangerang: KAI Imbau Masyarakat Lebih Tertib di Perlintasan Sebidang
- KAI Commuter dan DJKA Operasikan Bangunan Baru Stasiun Tanah Abang
- AstraPay Dorong Inklusi Keuangan dan Peran Generasi Muda dalam Pemulihan Ekonomi Digital
- Surabaya Unggul, KAI Logistik Perkuat Kinerja di Jawa Timur lewat Kemitraan dan Layanan Inovatif
- KAI Logistik Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Pengiriman Motor Selama Libur Panjang dan Tahun Ajaran Baru
- Skandal Upah dan PHK di Perum Percetakan Negara RI: Direksi PNRI Terancam Dilaporkan ke Polisi
- Catat Pertumbuhan 41% hingga Mei 2025, KAI Logistik Perluas Jangkauan Logistik Lintas Pulau Hingga ke Jayapura
- Aksi Bela Diri IPDA Hari Saktiawan Polsek Bantargebang Bikin Penonton Tegang
