Mercedes-Benz Produksi Baterai Mobil Plug-In Hybrid di Thailand

BANGKOK (aksi.id) – Mercedes-Benz memilih memproduksi baterai mobil plug-in hybrid (PHEV) di Thailand. Ini ditandai dengan pembukaan pabrik baterai baru di Samut Prakan.
Dilansir dari Paultan, Minggu (8/12/2019), fasilitas baru tersebut dibangun di atas lahan 50.000 meter persegi. Fasilitas ini dibangun bersama mitra lokal Thonburi Automotive Assembly Plant (TAAP) dan Thonburi Energy Storage Systems (TESM).
Di pabrik tersebut mereka menginvestasikan dana lebih dari 100 juta euro (RM483 juta) guna memperluas operasi produksi di Thailand.
Pabrik ini akan melayani kebutuhan lokal dalam produksi baterai plug-in hybrid seri C-Class dan E-Class. Pabrik ini dapat membuat baterai kendaraan full listrik di masa depan dengan kapasitas produksi 5.000 unit, dan dapat digandakan sesuai permintaan.
Fasilitas di Thailand melengkapi jaringan produksi baterai global perusahaan di Kamenz (Jerman) dan Beijing (China). Kemudian pabrik baru akan dibangun di Amerika Serikat, Polandia, dan Jerman, yang mulai beroperasi pada dekade berikutnya. Total jaringan pabrik baterai Mercy sebanyak sembilan fasilitas di tujuh lokasi tiga benua. (Lia/sumber:inews)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Dukung Integrasi Pembayaran, KMT Kini Dapat Digunakan untuk Angkutan Perkotaan di Depok dan Cikarang
- AirNav Indonesia dan BSSN Perkuat Keamanan Sistem Navigasi Udara Lewat Kolaborasi Strategis
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Patroli Malam Perintis Presisi, Sasar Kenakalan Remaja, Narkoba, Miras hingga Premanisme
- KAI Services Berbagi Kebahagiaan dengan para Pekerja di HUT ke 22 Tahun
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Amankan Kunjungan Gubernur DKI Jakarta ke Pulau Kelapa, Tanam Mangrove hingga Serahkan Bibit Ikan
- Pembinaan Rohani Dan Mental, Tahanan Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Polda Metro Jaya evakuasi 254 Warga Kebon Pala yang mengalami musibah Banjir
