Saat East Cross Taxiway Bandara Soetta Mulai Dioperasikan

TANGERANG (aksi.id) - Manajemen PT Angkasa Pura II (Persero) mulai mengoperasikan fasilitas baru Bandara Internasional Soekarno-Hatta, yakni east cross taxiway.
Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin menjelaskan, pengoperasian east cross taxiway atau jalur penghubung runway selatan dan runway utara tersebut resmi dibuka dengan dilintasi oleh pesawat Garuda Indonesia GA838 dengan nomor registrasi PK-GFE tujuan Singapura pada Senin (16/12/2019) pukul 16.40 WIB.
Selain dua pesawat Garuda Indonesia, east cross taxiway tersebut juga telah dilintasi pesawat Air Asia dan Batik Air. Jadi total untuk pengoperasian pertama ada empat pesawat yang telah melintas.
Sebelumnya, PT Angkasa Pura II (Persero) terus menggenjot peningkatan kapasitas sisi udara Bandara Internasional Soekarno-Hatta melalui pembangunan infrastruktur pendukung IRC-86, runway ketiga, dan east cross taxiway.
“ECT membuat proses pesawat lepas landas (take off) dan mendarat (landing) menjadi lebih cepat, sehingga membuat antrean pesawat di runway bisa diminimalisir,” ungkap I Muhammad Awaluddin,
Dia mengemukakan Bandara Soetta sudah memiliki west connecting taxiway. Nantinya dengan adanya east connecting taxiway, maka pesawat memiliki alternatif lain untuk berpindah dari sisi utara ke sisi selatan mau pun sebaliknya.
“Jadi, pesawat bisa lebih cepat merapat ke terminal penumpang setelah landing, atau bisa segera take off saat dari terminal,” ujar Awaluddin.
(awe).
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- Tindak Tegas Aksi Vandalisme, KAI Commuter Bertindak Cepat Amankan Pelaku Pelemparan
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Operasi Patuh 2025: Fokus Edukasi dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas
- PT Patra Drilling Contractor Gelar Culture Day Vol. 1, Wujudkan Lingkungan Kerja Sehat dan Kolaboratif
- Dukung Pelestarian Lingkungan, KAI Commuter Tegaskan Komitmen Hadirkan Transportasi Yang Ramah Lingkungan
- Mantap, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Raih Penghargaan Bergengsi dalam Rakernis Perencanaan Polda Metro Jaya 2025
- Patroli Malam Perintis Presisi Polsek Kepulauan Seribu Utara Antisipasi
- Polda Metro Jaya Buru DPO Penipuan Data COD Ninja Xpress, Dua Pelaku Sudah Ditangkap
