press enter to search

Kamis, 25/04/2024 16:03 WIB

Seorang Pemain Persib Bandung Positif Terinfeksi Virus Corona

Dahlia | Jum'at, 27/03/2020 21:14 WIB
Seorang Pemain Persib Bandung Positif Terinfeksi Virus Corona Foto:istimewa

BANDUNG (aksi.id)  – Persib Bandung mengumumkan salah satu pemainnya telah positif virus corona (Covid-19). Manajemen Maung Bandung langsung memerintahkan sang pemain untuk isolasi mandiri.

Sejumlah pemain Persib memang menjalani tes virus corona. Terutama kepada pemain asing yang berniat untuk pulang ke negara asalnya. Namun, rencana itu tampaknya harus ditunda, karena ada pemain yang tertular.

“Saat kami diberi tahu bahwa salah satu pemain kami didiagnosa COVID-19, kami langsung meminta pemain tersebut melakukan isolasi mandiri,” kata Direktur Utama Persib Glenn Sugita di situs resmi klub.

Oleh sebab itu, manajemen Persib kini langsung melakukan penulusuran kontak. Dia berharap langkah itu bisa mencegah penyebaran yang lebih lanjut ke seluruh staf Persib.

“Kami juga telah menginformasikan hal ini kepada pihak yang berwenang supaya bisa menekan risiko penyebaran COVID-19 dengan cara membantu mereka melakukan penelusuran kontak (contact tracing),” ujar Glenn.

“Kesehatan dan keselamatan semua pemain, official dan fans Persib adalah yang utama bagi kami. Oleh karenanya, kami juga meminta bobotohfans setia kami terus mengikuti anjuran pemerintah untuk bekerja dari rumah, dan belajar dari rumah, guna menekan risiko penyebaran COVID-19,” tutur Glenn.

Pihak Persib masih enggan mengungkap pemain yang positif tertular virus corona. Namun, dokter tim Dr. M. Raffi Ghani memastikan jika kondisi pemain yang bersangkutan baik-baik saja.

“Sesuai dengan izin pasien, dapat saya sampaikan bahwa yang bersangkutan sedang dalam keadaan normal dan tidak menunjukkan gejala apapun,” ujar Dr Raffi.  

“Setelah diketahui positif, kami selaku tim dokter langsung meminta dia untuk melakukan isolasi mandiri dan akan kami terus pantau kondisi kesehatannya,” ucapnya. (lia/sumber;inews)