Komunitas Muslim di AS Bantu Penuhi Kebutuhan Pokok Warga Terdampak Corona

VIRGINIA (Aksi.id) - Kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19 banyak menimpa keluarga di dunia, tak terkecuali di Amerika. Banyak organisasi yang secara langsung memberikan bantuan kepada masyarakat, diantaranya Adams Center, masjid dan salah satu pusat komunitas muslim terbesar di area sekitar Washington DC, berlokasi di kota Sterling negara bagian Virginia.
“Jadi target kami adalah melayani lebih dari 1.200 atau 1.500 keluarga saat ini. Kami sudah mulai melakukannya sejak siang hari. Jadi pertama-tama kami mendistribusikan melalui berbagai organisasi di daerah ini, masjid yang berbeda, gereja juga. Dan kami membagikan paket dalam jumlah besar," kata Syed Ashraf, pengurus di Adams Center.
"Mereka datang dengan truk dan kami memuat truk mereka berdasarkan apa yang mereka butuhkan. Setelah jam 3 sore, kami membukanya untuk masyarakat umum. Dan itu untuk segala komunitas. Komunitas Muslim, komunitas Hispanik, dan komunitas mana pun yang membutuhkan bantuan di masa pandemi ini," lanjutnya.
Donasi datang dari berbagai organisasi swasta dan masyarakat yang ingin berbagi. Dimana bantuan tersebut disalurkan oleh Adams Center secara rutin sejak pusat komunitas muslim ini berdiri pada tahun 1983.
“Di bulan Ramadhan yang lalu kami melayani sekitar 8.000 keluarga. Kami memberi mereka makan, dan setiap dua minggu sekali kami juga membagikan bahan makanan. Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar. Kami juga berencana untuk melakukan tes Covid-19. Siapa saja bisa datang sambil berkendara dan melakukan test swab," kata pengurus Adams center lainnya, Ehsan Baig.
Sebanyak 100 sukarelawan, diantaranya remaja, bergabung dalam kegiatan ini.
“Para relawan membuat bingkisan dan kami sangat menghargainya, mereka dari gereja-gereja Mormon dan dari gereja lain. Mereka datang dan melakukan kontribusi. Kami sangat menghargai mereka semua," kata koordinator sukarelawan, Nausheen. (ds/sumber VOA Indonesia)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Mulai 1 Juli 2025, CommuterLine Basoetta hanya 39 Menit ke Bandara Soekarno-Hatta, Tambah 70 Perjalanan Per Hari
- KAI Services Akan Tata Perparkiran di Stasiun Cikampek
- Insiden KRL dan Truk di Tangerang: KAI Imbau Masyarakat Lebih Tertib di Perlintasan Sebidang
- KAI Commuter dan DJKA Operasikan Bangunan Baru Stasiun Tanah Abang
- AstraPay Dorong Inklusi Keuangan dan Peran Generasi Muda dalam Pemulihan Ekonomi Digital
- Surabaya Unggul, KAI Logistik Perkuat Kinerja di Jawa Timur lewat Kemitraan dan Layanan Inovatif
- KAI Logistik Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Pengiriman Motor Selama Libur Panjang dan Tahun Ajaran Baru
- Skandal Upah dan PHK di Perum Percetakan Negara RI: Direksi PNRI Terancam Dilaporkan ke Polisi
- Catat Pertumbuhan 41% hingga Mei 2025, KAI Logistik Perluas Jangkauan Logistik Lintas Pulau Hingga ke Jayapura
- Aksi Bela Diri IPDA Hari Saktiawan Polsek Bantargebang Bikin Penonton Tegang
