Berapa Kadar Gula Darah Normal dan Bagaimana Menjaganya?

Jakarta (Aksi.id) - Menjaga kadsr hula darah tetap normal menjadi hal yang penting dilakukan. Sebab, jika kadar gula darah terlalu rendah atau terlalu tinggi bisa berisiko buruk bagi kesehatan.
Kadar gula darah terlalu tinggi yang disebut hiperglikemia menunjukkan kadar gula darah lebih dari 200 mg/dL. Kadar gula darah terlalu tinggi berbahaya terutama bagi pengidap diabetes.
Begitu juga dengan kadar gula darah yang terlalu rendah. Ciri-cirinya bisa ditandai dengan mudah lemas, kulit pucat, kelelahan, gelisah, hingga sulit konsentrasi. Agar terhindar dari kondisi serius karena kadar gula darah terlalu tinggi atau rendah, catat 3 fakta soal kadar gula darah seperti berikut dirangkum detikcom dari berbagai sumber.
Berapa kadar gula darah normal seharusnya?
Kadar gula darah normal bagi yang tidak mengidap diabetes jenis apapun berada di 70-130 mg/dL, tetapi angkanya bisa berubah tergantung waktu makan. Menurut data American Diabetes Association, kisaran kadar gula darah normal pagi hari di bawah 100 mg/dL. Satu jam setelah makan sekitar 90-130 mg/dL.
Dua jam setelah makan sekitar 90-110 mg/dL dan lima jam setelah makan sekitar 70-90 mg/dL.
Apa yang menyebabkan gula darah tinggi?
Kadar gula darah tinggi atau hiperglikema adalah kondisi ketika kadar glukosa di dalam darah naik. Stres, infeksi, kurang olahraga, terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat, atau melakukan aktivitas fisik yang cukup berat di saat tingkat insulin rendah juga dapat menjadi pemicu gula darah tinggi.
Apakah kadar gula darah yang tinggi bisa normal kembali?
Kadar gula darah tinggi sebenarnya bisa kembali normal tergantung dengan jenis makanan yang dikonsumsi dan beberapa faktor gaya hidup lainnya. Untuk orang-orang tanpa diabetes, gula darah mereka kembali ke kisaran normal sekitar 1-2 jam setelah makan sebagai akibat dari efek insulin.
Bagaimana menjaga kadar gula darah tetap normal?
Mengatur gaya hidup lebih sehat seperti rutin berolahraga. Hindari stres dan selalu memastikan asupan karbohidrat tidak lebih dan kurang dari yang seharusnya. Selain itu, kamu juga wajib makan tepat waktu. (ny/Sumber: detik.com)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Mulai 1 Juli 2025, CommuterLine Basoetta hanya 39 Menit ke Bandara Soekarno-Hatta, Tambah 70 Perjalanan Per Hari
- KAI Services Akan Tata Perparkiran di Stasiun Cikampek
- Insiden KRL dan Truk di Tangerang: KAI Imbau Masyarakat Lebih Tertib di Perlintasan Sebidang
- KAI Commuter dan DJKA Operasikan Bangunan Baru Stasiun Tanah Abang
- AstraPay Dorong Inklusi Keuangan dan Peran Generasi Muda dalam Pemulihan Ekonomi Digital
- Surabaya Unggul, KAI Logistik Perkuat Kinerja di Jawa Timur lewat Kemitraan dan Layanan Inovatif
- KAI Logistik Siapkan Strategi Hadapi Lonjakan Pengiriman Motor Selama Libur Panjang dan Tahun Ajaran Baru
- Skandal Upah dan PHK di Perum Percetakan Negara RI: Direksi PNRI Terancam Dilaporkan ke Polisi
- Catat Pertumbuhan 41% hingga Mei 2025, KAI Logistik Perluas Jangkauan Logistik Lintas Pulau Hingga ke Jayapura
- Aksi Bela Diri IPDA Hari Saktiawan Polsek Bantargebang Bikin Penonton Tegang
