Presiden Turki Erdogan Kembali Ubah Museum Bekas Gereja Jadi Masjid

ISTANBUL (Aksi.id) - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memutuskan untuk mengubah fungsi Museum Kariye di kota Istanbul menjadi masjid.
Bangunan itu semula merupakan gereja Ortodoks kuno yang kemudian sempat berubah menjadi masjid, sebelum akhirnya difungsikan menjadi museum.
Mengutip AFP, Jumat (21/8), Museum Kariye sendiri telah diakui sebagai warisan dunia oleh UNESCO. Hal ini membuat Erdogan mengambil keputusan yang mirip seperti saat ia mengubah Hagia Sophia dari museum bersejarah menjadi masjid , sebulan lalu.
Sejarah Museum Kariye itu juga terbilang mirip dengan Sophia. Pada awalnya bangunan merupakan gereja Bizantium abad pertengahan yang dihiasi dengan lukisan dinding Penghakiman Terakhir abad ke-14 yang masih dianggap berharga oleh para pemeluk agama Kristen.
Gereja kemudian berubah fungsi menjadi masjid setengah abad setelah penaklukan Konstantinopel 1453 oleh Kekaisaran Ottoman.
Lalu, tempat tersebut diubah lagi menjadi Museum Kariye setelah Perang Dunia ke-2. Tepatnya, saat Turki mendorong terciptanya republik baru dari abu Kekaisaran Ottoman.
Kemudian, sekelompok sejarawan seni Amerika Serikat (AS) ikut membantu memulihkan mozaik gereja asli dan membukanya untuk umum pada 1958 silam.
Pengadilan administrasi tertinggi Turki telah menyetujui pengubahan museum menjadi masjid pada November tahun lalu.
Salah satu reporter AFP coba mengunjungi museum itu tak lama setelah keputusan Erdogan. Ia bilang museum tetap dibuka untuk pengunjung, berbeda dengan Hagia Sophia yang segera ditutup untuk konversi. (donesia.com)s/sumber CNNIndonesia.com)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Rayakan Masa Liburan Sekolah Bersama Kids Fun Menu Persembahan Kuliner Kereta
- Polsek Bantargebang Tunjukkan Aksi Bela Diri Terbaik Dalam kejuaraan Kapolres Metro Bekasi Kota Cup
- Robot Humanoid hingga Robot Dog, Polri Tampilkan Inovasi Teknologi Jelang Hari Bhayangkara
- Mulai 1 Juli 2025, CommuterLine Basoetta hanya 39 Menit ke Bandara Soekarno-Hatta, Tambah 70 Perjalanan Per Hari
- Anak Aniaya Ibu Kandung Gegara Gagal Pinjam Motor, Terancam 5 Tahun Penjara
- Insiden KRL dan Truk di Tangerang: KAI Imbau Masyarakat Lebih Tertib di Perlintasan Sebidang
- KAI Commuter dan DJKA Operasikan Bangunan Baru Stasiun Tanah Abang
- KAI Services Akan Tata Perparkiran di Stasiun Cikampek
- AstraPay Dorong Inklusi Keuangan dan Peran Generasi Muda dalam Pemulihan Ekonomi Digital
- Surabaya Unggul, KAI Logistik Perkuat Kinerja di Jawa Timur lewat Kemitraan dan Layanan Inovatif
