press enter to search

Jum'at, 19/04/2024 19:58 WIB

Ada Nelayan Pakai Styrofoam Cari Ikan, Susi Pudjiastuti Langsung Belikan Kapal Baru

Dahlia | Minggu, 13/09/2020 14:41 WIB
Ada Nelayan Pakai Styrofoam Cari Ikan, Susi Pudjiastuti Langsung Belikan Kapal Baru Foto:istimewa

JAKARTA (aksi.id) – Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan periode Kabinet Kerja 2014-2019 Susi Pudjiastuti, memang selalu menjadi sorotan publik. Tidak menjabat sebagai menteri, Susi masih tetap peduli dengan para nelayan.

Baru-baru ini, menteri nyentrik tersebut kembali membagikan dua buah kapal kepada dua orang nelayan bernama Yusuf dan Ade. Didampingi oleh putrinya, Susi menyerahkan kapal-kapal dengan mesin Yamaha 15 PK langsung kepada kedua nelayan tersebut.

Dilansir dari unggahan akun Twitter miliknya, Susi mengaku iba mellihat nelayan Yusuf dan Ade yang kerap mencari ikan dan lobster dengan papan styrofoam. Untuk itu, Susi akhirnya memutuskan memberikan kapal agar keduanya bisa lebih jauh saat melaut.

Screenshot_20200913-071604

“Hari ini saya serahkan dua kapal perahu 11×1 meter, dengan dua mesin yamaha 15 pk untuk mereka bisa mengganti styrofoamnya dengan kapal itu,” ungkap Susi.

Lebih lanjut, Susi juga berharap agar kapal yang ia berikan dapat memberi manfaat yang besar.

“Semoga pak Ucup (Yusuf) dan pak Ade bisa lebih jauh melautnya, bisa lebih banyak dapat ikan dan lobsternya. Walaupun mereka tadi bilang terlalu banyak mengambil bibit yang menyebabkan susah cari besar lagi,” kata Susi.

Saat ini, unggahan Menteri Srikandi tersebut telah dipenuhi berbagai komentar warganet. Tak sedikit di antaranya juga turut mengapresiasi rasa kepedulian Susi terhadap para nelayan di Tanah Air.

“Alhamdulillah,, terimakasih ibu, semoga Allah membalas dgn yg lebih baik,” tulis akun @Adydiansyah.

“Terimakasih bu, sdh memberikan semangat kabaikan utk para nelayan, contoh kebaikan ibu jd semangatku utk berjuang memberikan apa yg saya bisa…salam anak Tidore,” tulis akun @DilaPutra9.

“Do’a untuk ibu Susi…semoga Allah melapangkan rezeki nya dan selalu berbuat kebaikan untuk selama. Semangat bu!!!,” tulis akun @mubarik63.(fhm/sumber:akurat)