Imbas Demo, MRT Jakarta Tutup 3 Pintu Stasiun Bundaran HI Pada Kamis Sore

JAKARTA (Aksi.id) - Pihak PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta, menutup tiga pintu masuk (entrance) di Stasiun Bundaran HI pada Kamis (22/10/2020) sore.
Langkah itu dilakukan merespons aktivitas massa unjuk rasa yang menolak omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja di sekitar Bundaran HI.
"Sehubungan dengan peningkatan aktivitas massa di sekitar area Stasiun Bundaran HI, maka entrance B, E dan F sementara ditutup," ucap Kepala Divisi Corporate Secretary PT MRT Jakarta, Muhammad Kamaluddin, Kamis sore.
Menurut dia, pintu akan kembali dibuka saat situasi telah kembali kondusif. Untuk saat ini calon penumpang bisa menggunakan pintu lainnya.
"Pintu akan ditutup hingga pemberitahuan lebih lanjut," kata dia.
Massa buruh kembali melakukan aksi di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha untuk menyampaikan aspirasinya menolak UU Cipta Kerja.
Polisi telah menyiapkan pengalihan rute sebanyak 7 rute akibat aksi itu, namun terjadi penambahan modifikasi rute lalu lintas.
Saat demo Selasa lalu, MRT Jakarta juga menutup dua Stasiun Bundaran HI, kemudian menutup seluruhnya pada Selasa petang.
Penutupan stasiun dilakukan seiring masih bertahannya sejumlah pedemo di kawasan Medan Merdeka dan sekitarnya.
Saat itu, perjalanan kereta dari Stasiun Bundaran HI pada Selasa berakhir pada pukul 17.41 WIB.
Sementara saat demo yang berakhir rusuh pada Kamis (8/10/2020), sejumlah fasilitas MRT dirusak perusuh.
Kerusakan tersebut di antaranya adalah kaca pecah pada Pintu Entrance MRT Bundaran HI dan Pintu Entrance MRT Setiabudi Astra.
Lalu, tangga penumpang tertimpa kaca entrance yang pecah.
Kericuhan tersebut juga berdampak pada aktivitas konstruksi MRT fase 2, seperti terbakarnya dua perangkat mini ekskavator milik kontraktor CP201 dan pagar proyek yang dirusak.
Kejadian kebakaran di dua miniekskavator tersebut dipadamkan oleh pihak kepolisian dan Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta. (Kompas)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- KPK Geledah Rumah Dinas Wali Kota Batu Terkait Gratifikasi
- Kota Bekasi Vaksinasi Sinovac Hari Ini, Orang Pertama Wali Kota Bekasi
- Bus Gandeng Jatuh dari Jembatan Layang, Menggelantung dengan Penumpang di Dalamnya
- Kabupaten Pidie Jaya Aceh Terendam Banjir, 1.080 Jiwa Mengungsi
- ALFI: Distribusi Vaksin Covid 19 penting dilakukan bersama Pemerintah Pusat, Pemda & Swasta
- Aptrindo Apresiasi Penghapusan Tilang di Jalan Raya
- Presiden Jokowi Beri Selamat Atas Pelantikan Joe Biden-Kamala Harris
- Tak Pakai Masker, Mandor dan Kuli Bangunan di Jakpus Diberi Sanksi Sosial
- Satpol PP Bekasi Razia Masyarakat Tanpa Masker
- PC Pergunu Jakpus Bagikan Masker Kepada Guru dan Peserta Didik Sekolah Madrasah