Sambut Habib Rizieq, Puluhan Bus PA 212 Garut Meluncur ke Bandara Soetta

JAKARTA - Persaudaraan Alumni (PA) 212 wilayah Garut, Jawa Barat, akan turut menyambut kepulangan Habib Rizieq Shihab di Bandara Soekarno-Hatta pada 10 November 2020 besok.
Zamzam Zomantara, salah satu pimpinan rombongan penjemputan mengatakan, ada puluhan bus yang disiapkan bagi anggota PA 212 untuk menyambut kepulangan Habib Rizieq. "Kayaknya kalau mini bus 100 lebih, kalau bis sekitar 20. Ini masih nunggu (jumlah pastinya)," kata Zamzam, Senin (9/11/2020).
Selain keluarga dari PA 212, dalam rombongan tersebut juga ada dari FPI Garut. Rencananya mereka akan langsung kumpul di Bandara Soetta pada Selasa 10 November pagi. "Berangkat tentatif, paling Selasa pagi sudah kumpul di Bandara Soetta," ujarnya.
Menurut Zamzam, tidak ada agenda khusus dalam penjemputan tersebut, hanya penyambutan biasa saja. "Engga ada kegiatan, cuma nyambut saja," tuturnya.
Rombongan penjemput rencananya juga tidak ikut singgah ke rumah Habib Rizieq di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat. "Tapi lihat situasi. Kalau ada waktu bisa saja ke Petamburan kalau tidak mepet ya langsung pulang," tambahnya.
Terkait pengamanan sendiri pihaknya tidak meminta kepada jajaran kepolisian. Pengamanan hanya dilakukan secara internal PA 212. "(Pengamanan) itu urusan yang di pusat lah. Pengamanan internal aja," tandasnya.
Seperti diketahui imam besar FPI itu akan berangkat dari Arab Saudi pada 9 November 2020. Ia atau sehari kemudian.
Sebelumnya Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Awi Setiyono mengimbau seluruh pendukung Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab untuk tertib saat hendak menjemput di Bandara Soekarno Hatta. ds/sumber Sindonews.com)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Aptrindo Apresiasi Penghapusan Tilang di Jalan Raya
- Kabupaten Pidie Jaya Aceh Terendam Banjir, 1.080 Jiwa Mengungsi
- SAKTI: Hidup Terlantar di Afrika, 13 ABK Indonesia sudah Kembali ke Tanah Air
- Presiden Jokowi Beri Selamat Atas Pelantikan Joe Biden-Kamala Harris
- Langgar Prokes, 8 Tempat Usaha di Jakarta Pusat Diberi Sanksi
- Segera Beroperasi, KRL Jogja-Solo Terkoneksi ke Beragam Objek Wisata
- Banjir Bandang Campur Lumpur Terjang Gunung Mas Puncak, Warga Panik Mengungsi
- BPOM Tidak Pernah Keluarkan Izin Edar Lianhua Qingwen Capsules Obat Covid-19
- Senin Pagi, Penumpang Ramai Tunggu Bus Kota di Depan Gerbang Tol Bekasi Timur
- Langgar Protokol Kesehatan, Satu Tempat Usaha di Gedung UOB Diberi Sanksi