press enter to search

Sabtu, 12/07/2025 11:35 WIB

Diduga Serangan Jantung, Pesepak Bola Nasional Ricky Yacobi Jatuh di Lapangan A Saat Bermain di `Medan Trofeo Selection`

Redaksi | Sabtu, 21/11/2020 12:12 WIB
Diduga Serangan Jantung, Pesepak Bola Nasional Ricky Yacobi Jatuh di Lapangan A Saat Bermain di `Medan Trofeo Selection`

JAKARTA (aksi.id) - "Innalilahi wa innailayhi rojiun, berita duka, telah meninggal dunia Ricky Yacobi (atlet sepakbola nasional) di RSAL dr. Mintohardjo," isi tulisan yang beredar di grup media Kemenpora pagi tadi.

Info yang didapat tim aksi.id, Ricky ikut tampil bersama koleganya dari wilayah Medan dan sekitarnya di turnamen Medan Trofeo Selection, Ricky seperti biasa bermain sebagai penyerang.

Meski sudah berusia 57 tahun, kemampuan Ricky Yacobi untuk membobol gawang lawan sama sekali belum menurun. Terbukti, ia masih mampu mencetak gol di laga tersebut.

Setelah mencetak gol, seperti pesepakbola pada umumnya, Ricky melakukan selebrasi. Sayangnya, Ricky kemudian terjatuh.

Diduga serangan jantung saat bermain bola, Ricky terjatuh di lapangan A Senayan dan langsung dilarikan ke RSAL dr. Mintohardjo.

Ricky menghembuskan nafas terakhirnya di RSAL dr. Mintohardjo, jam 9.15, dalam usia 57 tahun.

Jenazah tiba di rumah duka pukul 11.50, tampak Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto di rumah duka saat jenazah tiba.

Gatot menuturkan "beliau salah satu pahlawan pada saat Indonesia terakhir mendapatkan medali emas di SEA GAMES Manila".

"Beliau tidak hanya pemain, tapi juga pemikir dan konsisten dengan bidangnya. Awal pembekuan PSSI ditahun 2015, beliau satu-satunya pemain bola yang berani gabung di tim sembilan," tambah Gatot.

"Saya datang ke sini mewakili Pak Menteri yang kebetulan sedang ada di Medan. Kami atas nama Kemenpora, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya Ricky Yacobi," ujar Gatot.(Della)