Tim Sepakbola Indramayu Bertekad Pertahankan Medali Emas pada Porprov XIV 2022

INDRAMAYU (Aksi.id) – Ketua KONI Kabupaten Indramayu, Drs. H. Sugiyanto berharap ajang Porprov XIV tahun 2022, cabang olahraga sepakbola mampu mempertahankan medali emas yang sudah diraih pada Porprov sebelumnya.
Ketua KONI Kabupaten Indramayu mengemukakan hal itu ketika bersama Yudiantara, Faisal Maesa dan pelatih Abah Indra Thohir melihat langsung seleksi calon pemain di stadion Tridaya, Indramayu, Senin (22/3/2021).
“Untuk materi para pemainnya saya nilai sudah bagus. Tinggal persiapan jadwal latihannya. Mudah-mudahan dalam seleksi pemain ini tim sepakbola Kabupaten Indramayu bisa mendapatkan pemain-pemain yang bagus. Sehingga bisa mempertahankan medali emas pada Porprov tahun 2022,” tandasnya
Porprov walau bagaimanapun merupakan tolak ukur pembinaan atlet. Salah satunya pada cabang olahraga sepak bola di Jawa Barat. Kabupaten Indramayu pada Porprov yang lalu berhasil meraih medali emas. Kini tim sepakbola Kabupaten Indramayu bertekad mempertahankan predikat Juara Pertama. Oleh karena itu saat ini sedang dilakukan seleksi calon pemain.
Sekretaris Umum PSSI Kabupaten Indramayu, Slamet Waluyo, S.Si., M.Si didampingi Ketua Panitia Adi Sumarto, S.H mengatakan, seleksi calon pemain sepakbola kali ini merupakan seleksi yang sifatnya tertutup. Seleksi dilakukan melalui pemanggilan para pemain yang telah mengikuti Bupati Cup tahun 2019 dan telah terjaring 79 pemain.
Dikatakan, tim sepakbola Kabupaten Indramayu pada Porprov XIII Bogor tahun 2018 berhasil memperoleh medali emas. “Jadi notabenenya sebagai juara bertahan, sehingga nanti pada Porprov XIV tim kita akan langsung bertanding. Tidak melalui babak kualifikasi lagi,” ujarnya.
Tetapi walau begitu katanya, pihaknya harus melakukan entry name. Batas waktunya paling lambat 30 April 2021. Sedangkan kuotanya sebanyak 30 pemain.
Ketua panitia seleksi Adi Sumarto, S.H didampingi pelatih, Haryadi, S.Pd serta pelatih kiper, Masdi Efendi, S.E menambahkan, dalam seleksi hari pertama diikuti 70-an peserta. Tim pelatih memberikan game internal. Di mana para pelatih melihat skil, fisik dari semua pemain.
Pada hari kedua terseleksi sebanyak 50 pemain dan diberikan materi small game 7v7, dan siang harinya Game 11v11. Dalam seleksi ini pihaknya akan mencari 35 pemain.
“Kita tidak langsung memilih ke-30 pemain sesuai kuota. Kita masih menyeleksi berjalan dan akan diumumkan siapa-siapa yang akan didaftarkan melalui entry name paling lambat akhir April 2021,” katanya.
Dia menambahkan, setelah seleksi berjalan selesai baru akan dipilih tim difinitif sebanyak 24 pemain untuk didaftarkan melalui entry name, jelas Adi Sumarto. (Taryani)
Artikel Terkait :
-Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- 5 Tips Sahur Agar Tak Cepat Lapar Saat Puasa
- Almond dan 9 Jenis Makanan ini Bantu Jaga Kesehatan Jantung Anda
- Angkasa Pura II Salurkan 1.000 Lebih Kaki Palsu Gratis dan Jalankan Sederet Program Sosial Lain
- KPK Bikin Pantun, Dibalas Nitizen Ramai-ramai soal Harun Masiku Hilang Setahun
- Terminal Pulo Gebang Sepi Penumpang
- Menhub Minta Usaha Non Kepelabuhanan di Priok Ditertibkan
- Afen Sena: Pastikan Manajemen Risiko Keamanan Siber Global yang Efektif dan Efisien
- Gempa M 5,6 Guncang Melonguane, Sulawesi Utara
- Prediksi Pengiriman Barang Jelang Lebaran Meningkat, SCI Bocorkan Strateginya
- Pembentukan Kabupaten Indramayu Barat dan Kabupaten Bogor Timur Disetujui Gubernur Jabar