Teten: Belanja kementerian dan lembaga Rp400 triliun merupakan hikmah pandemi Covid-19

BANDUNG (Aksi.id) - Belanja kementerian dan lembaga senilai Rp400 triliun merupakan hikmah dari adanya pandemi Covid-19. Demikian dikemukakan, Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki, saat melakukan pertemuan Gubernur Jawa Barat Mochamad Ridwan Kamil, di Kota Bandung.
"Ketika daya beli masyarakat turun, maka penyerap produk UMKM haruslah pemerintah, jadi market Rp400 triliun ini agar bisa dimanfaatkan oleh pelaku UMKM," katanya.
Menurut Teten, agar nilai tersebut bisa cepat terserap oleh UMKM, pihaknya menggandeng pemerintah daerah untuk mendampingi UMKM yang bisa menjadi vendor pengadaan barang dan jasa. "Kami ingin kerja sama dengan daerah," ucap Teten.
Teten menuturkan, sempat mendapatkan informasi dari Gubernur Jabar, terkait hal-hal yang dibutuhkan UMKM untuk memanfaatkan belanja kementerian dan lembaga, yakni data mengenai produk yang dibutuhkan pemerintah.
"Kang Emil tadi sudah sampaikan. Mereka butuh data apa saja yang dibutuhkan pemerintah. Saya kira kita bisa siapkan karena ini market-nya sudah jelas. Seperti seragam, furniture, peralatan pertanian dan kesehatan," katanya. (Taryani)
Artikel Terkait :
-Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Dukung Integrasi Pembayaran, KMT Kini Dapat Digunakan untuk Angkutan Perkotaan di Depok dan Cikarang
- AirNav Indonesia dan BSSN Perkuat Keamanan Sistem Navigasi Udara Lewat Kolaborasi Strategis
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Patroli Malam Perintis Presisi, Sasar Kenakalan Remaja, Narkoba, Miras hingga Premanisme
- KAI Services Berbagi Kebahagiaan dengan para Pekerja di HUT ke 22 Tahun
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Amankan Kunjungan Gubernur DKI Jakarta ke Pulau Kelapa, Tanam Mangrove hingga Serahkan Bibit Ikan
- Pembinaan Rohani Dan Mental, Tahanan Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Polda Metro Jaya evakuasi 254 Warga Kebon Pala yang mengalami musibah Banjir
