Tiba di Bandara Halim, Penumpang Pesawat Jangan Lupa Validasi Hasil Tes Covid-19

Area validasi hasil tes Covid-19
JAKARTA (aksi.id) - Tiba di Bandara Halim Perdanakusuma kelolaan PT Angkasa Pura II, penumpang pesawat jangan lupa validasi hasil tes Covid-19.
Dari pantauan BeritaTrans.com, masih cukup banyak penumpang yang lupa dan langsung antre ke area pintu keberangkatan.
Otomatis petugas meminta penumpang untuk putar balik dan lakukan validasi terlebih dahulu di area selasar antara pintu keberangkatan dan kedatangan penumpang.
"Silahkan validasi dulu hasil tes baru masuk gate," ujar petugas, Rabu (9/6/2021).
Saat masuk, penumpang wajib menunjukkan hasil tes yang sudah divalidasi, tiket, dan tanda pengenal.
Bila sudah lengkap maka penumpang dipersilahkan masuk untuk pemeriksaan barang bawaan melalui Xray.
Selanjutnya bagi yang belum dan ingin mencetak tiket dapat memanfaatkan area konter check in yang tersedia.
Setelah itu penumpang akan memasuki area pemeriksaan kedua, yang lebih detil.
"Jam tangan, ikat pinggang, jaket, dan logam lainnya silahkan dibuka untuk pemeriksaan," kata petugas mengingatkan penumpang.
Bila sudah melewati pemeriksaan kedua, maka penumpang akan masuk ruang tunggu (boarding room) menunggu jadwal naik pesawat untuk selanjutnya terbang.
Oh ya, jangan lupa juga isi ehac, aplikasi untuk mengisi tujuan penumpang sebagai data untuk Kementerian Kesehatan.
Have safety flight. (omy)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Dukung Integrasi Pembayaran, KMT Kini Dapat Digunakan untuk Angkutan Perkotaan di Depok dan Cikarang
- AirNav Indonesia dan BSSN Perkuat Keamanan Sistem Navigasi Udara Lewat Kolaborasi Strategis
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Patroli Malam Perintis Presisi, Sasar Kenakalan Remaja, Narkoba, Miras hingga Premanisme
- KAI Services Berbagi Kebahagiaan dengan para Pekerja di HUT ke 22 Tahun
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- Polsek Kepulauan Seribu Utara Amankan Kunjungan Gubernur DKI Jakarta ke Pulau Kelapa, Tanam Mangrove hingga Serahkan Bibit Ikan
- Pembinaan Rohani Dan Mental, Tahanan Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Polda Metro Jaya evakuasi 254 Warga Kebon Pala yang mengalami musibah Banjir
