Jelang KTT G20, Pemkot Jakpus Akan Tata Ulang Kawasan Masjid Istiqlal

JAKARTA (Aksi.id) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat (Jakpus) akan melakukan tata ulang kawasan Masjid Istiqlal. Hal itu dalam rangka persiapan menjelang Konferensi Tingkat Tinggi Group of Twenty (KTT G20).
"Ini tentu berkaitan dalam mendukung Konferensi Tingkat Tinggi Group of Twenty (KTT G20), kita ingin wajah Jakarta ini seperti apa adanya, nyaman, aman dan tertib digunakan oleh pengguna fasilitas umum termasuk trotoar," kata Sekertaris Kota Administrasi Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin dalam keterangannya yang diterima, Senin (7/11/2022).
Iqbal mengatakan pihaknya akan menata kawasan Masjid Istiqlal dari keberadaan pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial (PPKS) dan pedagang kaki lima (PKL) liar. Dia berharap kawasan Jakarta dapat menjadi lebih tertib.
"Kita memastikan bahwa PPKS dan manusia gerobak yang tersinyalir ada di sudut kota ini, kita tertibkan dalam arti kita bina, bagaimana mereka mendapat informasi pengembangan wawasan dari Dinas Sosial," ujarnya.
Lebih lanjut, Iqbal mengatakan PPKS yang terjaring selain mendapatkan pembinaan, juga akan dipulangkan ke daerah asal. Dia menyebut untuk Jawa Barat dan Jawa Tengah kuota yang disiapkan kurang lebih 100 orang.
"Terinformasi dari Dinas Sosial akan dilakukan pemulangan ke daerah asal, untuk daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah masing-masing ada kuota 100 orang, tapi itu menunggu penetapan kebijakan lebih lanjut," kata Iqbal.
Iqbal berharap menjelang G20, kawasan Masjid Istiqlal sudah aman dari PPKS, sehingga dapat menciptakan kenyamanan bagi pengunjung. Dia menyebut akan menyiagakan petugas di lokasi.
"Kita akan siagakan petugas lapangan yang akan menyampaikan sosialisasi tersebut, tentu ada petugas dan nanti akan dikoordinasikan," tuturnya.
(ds/sumber Detik.com)
Artikel Terkait :
-Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Angkasa Pura I Layani 269 Kloter Haji 2023 di 6 Bandara
- Mensos Tri Rismaharini Berkali-kali Bilang Tak Tahu Kasus Bansos: Yang Saya Tahu Ini Aneh
- Ahli Waris Korban Tertemper Kereta di Bandung Terima Santunan dari Jasa Raharja Jawa Barat
- 106 Anggota KPU dari 20 Provinsi Dilantik
- Menhan Prabowo Temui Presiden Jokowi di Istana Bogor Hari Ini
- 4 Bandara Angkasa Pura I Terapkan Program Penataan Ekosistem Logistik Nasional
- PT Jasa Raharja Jawa Barat Dalam Rapat FKLLAJ Bahas Banyaknya Laka Lantas di Kabupaten Bandung
- Jasa Raharja Bekasi Giat Pengobatan Gratis dan Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas di Terminal Kayuringin
- Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas, Jasa Raharja Cirebon Gelar FKLLAJ di Majalengka
- Petugas Jasa Raharja Proaktif Jemput Bola Sampaikam Hak Santunan Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Kampung Aren Bekasi

