Presiden Jokowi soal Erdogan Menang Pemilu Turki: Selamat untuk Saudaraku

JAKARTA (Aksi.id) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan yang berhasil memenangkan putaran kedua pemilu pada Minggu (28/5).
Dengan kemenangan ini, Erdogan, yang sudah berkuasa sejak 20 tahun terakhir, akan kembali menjabat sebagai Presiden Turki untuk periode ketiganya hingga 2028.
"Ucapan selamat paling hangat bagi saudaraku Presiden Erdogan @RTErdogan dari Turkiye yang kembali terpilih (sebagai presiden). Siap melanjutkan dan memperkuat kemitraan strategis jangka panjang Indonesia-Turkiye untuk kepentingan rakyat kita," bunyi kicauan Jokowi di Twitter pada Senin (29/5).
Erdogan memenangkan pemilihan umum (pemilu) Turki putaran kedua yang digelar Minggu (28/5).
Hasil pemungutan suara menunjukkan sang petahana sukses meraup 52,14 persen suara. Sementara itu, dalam pemilu kali ini, rival berat Erdogan, Kemal Kilicdaroglu, mengantongi 47,86 persen suara.
Kemenangan ini menandakan masa pemerintahan Erdogan berlanjut hingga 2028. Pemilu pada 2023 ini sendiri merupakan yang ketiga kalinya dimenangkan Erdogan selama 20 tahun memerintah Turki.
"Kami akan memerintah negara selama lima tahun mendatang," kata Erdogan dalam deklarasi kemenangannya pada Minggu malam waktu setempat.
"Atas izin Tuhan, kami akan layak mendapatkan kepercayaan Anda," lanjutnya.
Sejumlah kepala negara lainnya juga kompak memberi ucapan selamat kepada Erdogan.
Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan sebagai sesama negara Aliansi Pertahanan Negara Atlantik Utara (NATO), Gedung Putih ingin melanjutkan kerja sama bilateral dengan Turki.
AS juga menganggap Turki sebagai sekutu NATO dan mitra yang bernilai.
"Sebagai sekutu NATO, saya menantikan melanjutkan kerja sama bilateral dan saling berbagi tantangan global," ucap Biden dalam kicauannya di Twitter seperti dikutip AFP.
Selain Biden, Presiden Rusia Vladimir Putin juga tak ingin kalah memberikan selamat kepada Erdogan.
"Kemenangan Anda (Erdogan) dalam pemilu kali ini adalah hasil logis dari kerja keras Anda sebagai pemimpin Republik Turki," ucap Putin melalui pernyataan yang dirilis di situs Kremlin.
Dalam pernyataan itu, Putin bahkan menyebut Erdogan "sahabat". Ia menilai kemenangan Erdogan adalah "bukti nyata dari dukungan rakyat Turki" atas upaya sang presiden memperkuat kedaulatan negara dan "kebijakan luar negeri yang independen."
Selain Biden dan Putin, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak, Kanselir Jerman Olaf Scholz, hingga Presiden Prancis Emmanuel Macron juga melayangkan ucapan serupa.
Pemimpin Aliansi Pertahanan Negara Atlantik Utara (NATO), Uni Eropa, sampai Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres juga tak luput memberikan ucapan selamat bagi Erdogan. (ds/umber CNNIndonesia.com)
Artikel Terkait :
-Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Dukung Ketahanan Pangan Nasional, KAI Logistik Optimalkan Distribusi Produk Aqua
- Wujudkan Lapangan Kerja Berkualitas, KAI Logistik Buka 3 Lowongan di Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- KAI Commuter Kembali Terima Kedatangan Dua Trainset Sarana KRL Baru
- Dukung Mobilitas Transportasi Penumpang, KAI Logistik Kirim 22 Unit Kereta dari Jawa ke Sumatera
- Mudik Lebih Nyaman, KAI Services Sajikan Layanan Buka Puasa dan Sahur dalam Perjalanan di Kereta
- KAI Wisata Hadirkan Kemeriahan Ramadan di Museum Kereta Api Ambarawa dan Lawang Sewu
- Borong 27 Penghargaan ASQ Awards 2024, 10 Bandara InJourney Terpilih Customer Experience Terbaik di Asia Pasifik
- Perjalanan Mudik Lebaran Mewah dengan KA Wisata Java Priority, Harga hanya Rp 499 Ribu
- Jakarta With Love Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni 600 Anak Yatim dan Dhuafa di Ramadhan 2025
- Jasa Raharja Bekasi Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat di Titik Rawan Kecelakaan Lalu-Lintas
