press enter to search

Senin, 09/09/2024 05:01 WIB

Semester I 2024, AP1 Realisasikan Berbagai Program Pendidikan, Lingkungan, dan Pengembangan UMK

Fahmi | Kamis, 08/08/2024 18:38 WIB
Semester I 2024, AP1 Realisasikan Berbagai Program Pendidikan, Lingkungan, dan Pengembangan UMK Foto:Istimewa

JAKARTA (Aksi.id) - Sepanjang periode semester I 2024, PT Angkasa Pura I (AP1) telah merealisasikan berbagai program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) di bidang pendidikan, lingkungan, dan juga pengembangan Usaha Mikro dan Kecil (UMK).

Pelaksanaan berbagai program TJSL tersebut merupakan perwujudan misi dari AP1, yakni dalam kaitannya dengan menjadi mitra pemerintah dan penggerak pertumbuhan ekonomi, serta memberikan kontribusi positif pada kelestarian lingkungan.

“Sejumlah program TJSL yang kami realisasikan sepanjang periode semester I 2024 tersebut juga merupakan perwujudan komitmen perusahaan terhadap program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGs) yang dicanangkan oleh PBB,” ujar Direktur Utama AP1 MMA Indah Preastuty, Kamis (8/8/2024).

Indah Preastuty menambahkan, program TJSL di bidang pendidikan dilaksanakan melalui penyaluran bantuan peralatan penunjang kepada siswa/siswi berkebutuhan khusus. AP1 juga turut mendukung pengembangan fasilitas pendidikan melalui penyaluran bantuan renovasi dan pembangunan sarana pendidikan di sekitar wilayah kerja. Program ini sejalan dengan Tujuan 4 Pendidikan Berkualitas (Quality Education) dalam TPB/SDGs.

Untuk program di bidang lingkungan, AP1 telah melaksanakan program pembuatan sumur resapan di sekitar bandara sebagai upaya penanggulangan banjir, serta kolaborasi dengan perusahaan dalam lingkup InJourney Group untuk pelaksanaan penanaman pohon di wilayah sekitar bandara AP1 melalui program InJourney Green. Pelaksanaan program-program ini sesuai dengan Tujuan 15 Menjaga Ekosistem Darat (Life on Land) dalam TPB/SDGs.

Sedangkan untuk program pengembangan Usaha Mikro dan Kecil (UMK), AP1 menggandeng para UMK Binaan untuk mengikuti Pameran Inacraft. Program pengembangan UMK AP1 sejalan dengan Tujuan 8 Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi (Decent Workd and Economic Growth) dalam TPB/SDGs.

Selama semester I 2024, AP1 juga menjalankan berbagai program TJSL lain, yakni penyaluran bantuan kepada korban bencana alam, penyaluran paket sembako dan santunan kepada masyarakat yang membutuhkan, pencegahan stunting, penyaluran bantuan pengembangan fasilitas umum, serta pelaksanaan program mudik bersama BUMN pada hari raya Idul Fitri.

“Kami berharap melalui berbagai program TJSL yang kami laksanakan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat secara tepat sasaran, khususnya dalam bidang sosial, ekonomi, dan lingkungan,” tutup Indah.(fhm)