press enter to search

Sabtu, 27/04/2024 00:15 WIB

Tingkatkan Kekompakan, UPP Kendawangan Laksanakan Bina Jiwa Korsa

Redaksi | Selasa, 13/03/2018 18:13 WIB
Tingkatkan Kekompakan, UPP Kendawangan Laksanakan Bina Jiwa Korsa Pelaksanan Bina Jiwa Korsa di UPP Kendawangan, Kalimantan Barat (foto: ist)

KETAPANG (aksi.id) – Meningkatkan kekompakan, Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan melalui Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas III Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat laksanakan Bina Jiwa Korsa, Selasa (13/3/2018).

"Ini dilaksanakan guna meningkatkan kedisiplinan dan menumbuhkan rasa kebersamaan antarpegawai, Kantor UPP Kendawangan, menyelenggarakan Kegiatan Pembinaan Mental dan Kedisiplinan Pegawai yang bekerjasama dengan Komando Rayon Militer (Koramil) Kendawangan," jelas Kepala Kantor UPP Kelas III Kendawangan, Capt. Herbert E.P Marpaung.

Dalam gelaran tersebut, dilaksanakan kegiatan olahraga, pendalaman aturan baris berbaris, pembantunan karakter, serta kegiatan lain yang bersifat menanamkan jiwa korsa dan kerja sama tim.

"Semua pegawai di Kantor UPP Kelas III Kendawangan diwajibkan mengikuti kegiatan, tidak hanya pegawai organik, namun juga pegawai honorer serta siswa magang," katanya.

Diharapkan, pembinaan mental dan kedisiplinan pegawai dapat memberikan banyak manfaat bagi seluruh pegawai. Disamping memberikan pembinaan secara mental, kegiatan ini juga mengandung nilai-nilai pembinaan fisik dan sekaligus refresing dari rutinitas tugas selama tahun 2017.

“Disiplin pegawai yang sekarang sudah cukup baik, saya harap setelah kegiatan ini dapat menjadi lebih optimal guna menghadapi tantangan pelaksanaan tugas yang semakin berat dan dinamis,” tutur Herbert.

Dalam kesempatan itu Herbert mengatakan bahwa Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) tahun lalu ditargetkan sebesar Rp4,046 M dan hasilnya PNBP tahun lalu mencapai Rp5,537 M.

"Tahun 2018 target PNBP sebesar Rp3,594 M dan hingga Februari 2018 sudah mencapai Rp1,253 M," ujar Herbert.

Pada kesempatan tersebut, Herbert juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Komandan Rayon Militer (Danramil) Kendawangan, Kapt. Infantri Syamsul Alam, pembantu Letnan Dua, Sudirman selaku instruktur dan Sersan Dua Jhoni selaku pelatih dalam acara dimaksud.

Seperti diketahui, Pelabuhan Kendawangan saat ini memiliki fasilitas pelabuhan: dermaga (164x8) m2, trestle I (87x5) m2, trestle II (94×5) m2, terminal penumpang 300 m2, gudang (15x40) m2, lapangan penumpukan I (45x35) m2 dan lapangan penumpukan II (37.5×31.5) m2.

Kapal-kapal di Pelabuhan Kendawangan dimanfaatkan masyarakat sekitar sebagai sarana transportasi ke pulau Jawa dengan rute Ketapang - Semarang yang tentunya berdampak ke perekonomian Kecamatan Kendawangan. (omy)

Keyword

Artikel Terkait :

-