Kabar Duka, Istri KSP Moeldoko Meninggal Dunia

Jakarta (Aksi.id) -- Koesni Harningsih, istri Kepala Staf Kepresidenan RI, Moeldoko dikabarkan meninggal dunia pada pukul 04.49 WIB.
Kabar meninggalnya Koesni disampaikan lewat pesan pendek Whatsapp. "Innalillahi wa innalillahi rojiun.. telah berpulang ke Rahmatullah Ibu Hj.Koesni Harningsih (istri Jenderal (Pur) Dr. Moeldoko - Kepala Staf Kepresidenan RI pada pukul 04.49 WIB," demikian isi pesan tersebut.
"Apabila Almarhumah ada kesalahan yang disengaja / tidak sengaja mohon kebesaran hati untuk memaafkan🙏🏻🙏🏻 Al-Fatihah,"
Koesni Harningsih meninggal di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta. Saat ini, jenazah berada di rumah duka Jalan Terusan Lembang No. D54 Menteng, Jakarta Pusat.
Kabar meninggalnya Koesni dikonfirmasi oleh Ade Irfan Pulungan, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP). Rencananya, jenazah Koesni akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Bahagia, Tangerang Selatan. (ny/Sumber: CNNIndonesia)
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Rayakan Masa Liburan Sekolah Bersama Kids Fun Menu Persembahan Kuliner Kereta
- Polsek Bantargebang Tunjukkan Aksi Bela Diri Terbaik Dalam kejuaraan Kapolres Metro Bekasi Kota Cup
- Robot Humanoid hingga Robot Dog, Polri Tampilkan Inovasi Teknologi Jelang Hari Bhayangkara
- Mulai 1 Juli 2025, CommuterLine Basoetta hanya 39 Menit ke Bandara Soekarno-Hatta, Tambah 70 Perjalanan Per Hari
- Anak Aniaya Ibu Kandung Gegara Gagal Pinjam Motor, Terancam 5 Tahun Penjara
- Insiden KRL dan Truk di Tangerang: KAI Imbau Masyarakat Lebih Tertib di Perlintasan Sebidang
- KAI Commuter dan DJKA Operasikan Bangunan Baru Stasiun Tanah Abang
- KAI Services Akan Tata Perparkiran di Stasiun Cikampek
- AstraPay Dorong Inklusi Keuangan dan Peran Generasi Muda dalam Pemulihan Ekonomi Digital
- Surabaya Unggul, KAI Logistik Perkuat Kinerja di Jawa Timur lewat Kemitraan dan Layanan Inovatif
