Jasa Raharja Raih Penghargaan Kolaborasi Aktif Pengamanan Arus Mudik dan Arus Balik Ops Ketupat 2024

YOGYAKARTA (Aksi.id) -- Jasa Raharja berhasil meraih penghargaan atas kolaborasi aktifnya dalam pengamanan arus mudik dan arus balik pada Operasi Ketupat 2024. Apresiasi ini diserahkan langsung oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, kepada Direktur Operasional Jasa Raharja, Dewi Aryani Suzana.
Penyerahan penghargaan tersebut berlangsung dalam agenda Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Lalu Lintas Tahun 2024 yang digelar di Alana Hotel & Convention Center, Yogyakarta, pada Rabu (12/06/2024).
Direktur Operasional Jasa Raharja menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan salah satu bukti nyata dari kerja keras dan kolaborasi yang solid antara Jasa Raharja dengan pihak kepolisian dan stakeholders terkait dalam memastikan keselamatan dan kenyamanan masyarakat selama periode arus mudik dan arus balik.
“Tentunya Jasa Raharja akan terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan berkolaborasi dengan berbagai pihak demi peningkatan pelayanan dan keselamatan masyarakat,” ujar Dewi.
Operasi Ketupat 2024 sendiri merupakan operasi tahunan yang diselenggarakan oleh Kepolisian Republik Indonesia guna mengamankan arus mudik dan arus balik pada masa libur Lebaran. Partisipasi aktif Jasa Raharja dalam operasi ini mencakup berbagai bentuk dukungan, termasuk terlibat aktif dalam posko PAM terpadu, bantuan logistik, monitoring kasus kecelakaan, hingga kampanye keselamatan berlalu lintas.
Dalam agenda bertajuk “Polantas Presisi Hadir Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan dalam Rangka Terwujudnya Indonesia Emas” itu, Jasa Raharja bersama Korlantas Polri juga memberikan IRSMS Award dan Award terhadap penurunan angka kecelakaan lalu lintas.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam sambutannya mengapresiasi kontribusi seluruh pihak terkait dalam Operasi Ketupat 2024. “Kolaborasi yang efektif antara berbagai pihak sangat penting dalam mewujudkan operasi pengamanan yang sukses. Kami berharap kerja sama ini dapat terus ditingkatkan di masa yang akan datang,” ujarnya.
Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh pihak terkait untuk terus meningkatkan kolaborasi demi terciptanya kenyamanan dan keselamatan masyarakat dalam setiap periode mudik dan balik. (DN)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Dukung Ketahanan Pangan Nasional, KAI Logistik Optimalkan Distribusi Produk Aqua
- Wujudkan Lapangan Kerja Berkualitas, KAI Logistik Buka 3 Lowongan di Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- KAI Commuter Kembali Terima Kedatangan Dua Trainset Sarana KRL Baru
- Dukung Mobilitas Transportasi Penumpang, KAI Logistik Kirim 22 Unit Kereta dari Jawa ke Sumatera
- Mudik Lebih Nyaman, KAI Services Sajikan Layanan Buka Puasa dan Sahur dalam Perjalanan di Kereta
- KAI Wisata Hadirkan Kemeriahan Ramadan di Museum Kereta Api Ambarawa dan Lawang Sewu
- Borong 27 Penghargaan ASQ Awards 2024, 10 Bandara InJourney Terpilih Customer Experience Terbaik di Asia Pasifik
- Perjalanan Mudik Lebaran Mewah dengan KA Wisata Java Priority, Harga hanya Rp 499 Ribu
- Jakarta With Love Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni 600 Anak Yatim dan Dhuafa di Ramadhan 2025
- Jasa Raharja Bekasi Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat di Titik Rawan Kecelakaan Lalu-Lintas
