Jasa Raharja Jawa Barat Hadiri Penutupan Posko Angkutan Lebaran 2024

BANDUNG (Aksi.id) -- Bertempat di Grand Sunshine Resort & Convention Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat diadakan Acara Penutupan Kegiatan Angkutan Lebaran Tahun 2024 / 1445 H dan Silaturahmi Halal Bihalal.
Hadir dalam Acara tersebut Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat A. Koswara, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, seluruh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten / Kota se Jawa Barat, Organda Jawa Barat, Mitra Angkutan Lebaran serta PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat yang dihadiri oleh Kepala Bagian Asuransi Tri Edy Asmara didampingi oleh Kepala Sub Bagian SW dan Humas Indrawan Ayip Rosyidi.
Dalam sambutannya A. Koswara selaku Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat menyampaikan situasi dan kondisi selama PAM Lebaran 1445 H dan tak lupa beliau mengucapkan terima kasih atas kerjasamya untuk semua pihak dan diharapkan tahun depan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi untuk masyarakat, acara dilanjutkan dengan adanya Tausyah keagamaan dan diakhiri dengan adanya acara Halal Bilahal.
PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai wujud Negara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan. (DN)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Hijaukan Pesisir Timur Jawa, KAI Logistik Tanam 2.000 Mangrove
- Wujudkan Pertumbuhan Inklusif, KAI Logistik Dorong Ekonomi Kerakyatan dalam Ekosistem Logistik
- KAI Services Bahas Kolaborasi Strategis Penguatan Layanan dengan Dinas Kebudayaan Yogyakarta
- Operasi Patuh 2025: Fokus Edukasi dan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas
- Polda Metro Jaya evakuasi 254 Warga Kebon Pala yang mengalami musibah Banjir
- Ribuan Biker Ramaikan Bhayangkara Scooter Days di Jakarta, Kapolda: Ini Wadah Kampanye Safety Riding
- Polisi Baik Polsek Kepulauan Seribu Utara Bantu Penumpang Turun Kapal, Cegah Sajam dan Narkoba Masuk Dermaga
- PT Patra Drilling Contractor Gelar Culture Day Vol. 1, Wujudkan Lingkungan Kerja Sehat dan Kolaboratif
- Patroli Satpolairud Polres Kepulauan Seribu Antisipasi Perompak, Himbau Gunakan Life Jacket dan Waspada Cuaca Buruk
- Mantap, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Raih Penghargaan Bergengsi dalam Rakernis Perencanaan Polda Metro Jaya 2025
