Pengusiran Harry-Meghan Bentuk Kemarahan Raja Charles Usai Perilisan Spare

Jakarta (Aksi.id) - Pangeran Harry dan Meghan Markle diminta untuk mengosongkan kediaman mereka di Inggris, Frogmore Cottage. Rumah tersebut kabarnya akan menjadi tempat tinggal baru Pangeran Andrew.
Dikutip dari The Sun, Pangeran Harry dan Meghan Markle diminta untuk memindahkan barang-barang mereka yang tersisa di Frogmore Cottage ke kediaman mereka di California. Sumber menyebut Raja Charles telah menjalankan proses `pengusiran` Harry dan Meghan dari Frogmore Cottage sejak Januari 2023, beberapa hari setelah perilisan memoar Spare.
Permintaan Raja Charles agar Harry dan Meghan mengosongkan kediaman mereka di Inggris merupakan bentuk kemarahannya atas perilisan Spare. Diketahui, hingga kini pihak istana masih memilih bungkam mengenai berbagai pengakuan mengejutkan yang diungkap Pangeran Harry melalui buku memoarnya.
"Pengusiran mereka jelas menjadi akhir dari keberadaan Harry dan Meghan di Inggris," ungkap sumber kepada The Sun.
"Andrew menolak pemindahannya ke Frogmore Cottage setelah ditawarkan pekan lalu. Tapi ini membuktikan Harry dan Meghan tak punya kekuatan untuk menghentikan pengusiran tersebut," lanjutnya.
Hal ini juga semakin membuat publik yakin Pangeran Harry dan Meghan Markle tak akan menghadiri acara penobatan Raja Charles yang akan digelar pada 6 Mei 2023. Keduanya disebut sangat terkejut saat tahu diminta mengosongkan Frogmore Cottage.
"Setidaknya dua anggota keluarga kerajaan terkejut.Harry dan Meghan punya waktu hingga awal musim panas untuk mengosongkan rumah tersebut" ujar sumber kepada Omid Scobie, penulis buku Finding Freedom, dikutip dari Fox News.
"Awalnya, mereka hanya diberi waktu beberapa pekan, tapi sekarang setidaknya sampai setelah penobatan," lanjutnya.
Pangeran Harry dan Meghan Markle memilih mundur dari tugas kerajaan dan tinggal di Amerika Serikat pada 2020. Semenjak itu, keduanya kerap menyerang istana melalui sejumlah wawancara, dokumenter, dan memoar.
Frogmore Cottage diketahui adalah hadiah dari Ratu Elizabeth II untuk pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle di tahun 2018. Keduanya kemudian memutuskan untuk merenovasi kediaman tersebut dan menghabiskan dana hingga USD $3,2 juta yang diambil dari pajak negara.
Kala itu, Pangeran Harry dan Meghan Markle berjanji akan mengembalikan semua dana yang dikeluarkan untuk renovasi rumah tersebut kepada para pembayar pajak. Pada September 2020, juru bicara mereka menegaskan Duke dan Duchess Sussex telah mengembalikan uang yang mereka pakai untuk merenovasi rumah.
(ny/Sumber:detik.com)
Artikel Terkait :
Artikel Terbaru :
TERPOPULER
- Angkasa Pura I Layani 269 Kloter Haji 2023 di 6 Bandara
- Mensos Tri Rismaharini Berkali-kali Bilang Tak Tahu Kasus Bansos: Yang Saya Tahu Ini Aneh
- Ahli Waris Korban Tertemper Kereta di Bandung Terima Santunan dari Jasa Raharja Jawa Barat
- 106 Anggota KPU dari 20 Provinsi Dilantik
- Menhan Prabowo Temui Presiden Jokowi di Istana Bogor Hari Ini
- 4 Bandara Angkasa Pura I Terapkan Program Penataan Ekosistem Logistik Nasional
- PT Jasa Raharja Jawa Barat Dalam Rapat FKLLAJ Bahas Banyaknya Laka Lantas di Kabupaten Bandung
- Jasa Raharja Bekasi Giat Pengobatan Gratis dan Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas di Terminal Kayuringin
- Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas, Jasa Raharja Cirebon Gelar FKLLAJ di Majalengka
- Petugas Jasa Raharja Proaktif Jemput Bola Sampaikam Hak Santunan Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Kampung Aren Bekasi

